PEDAGANG SEMANGKA YANG KONYOL

PEDAGANG SEMANGKA



Ada pedagang semangka berjualan setiap hari seperti biasanya. Kalimat yang sering ia lontarkan ialah "SEMANGKA MANIS".
Kalimat itu berulang di teriakkan, sampai ada pembeli yang berniat membeli semangka manis itu. Pembeli bertanya kepada pedagang,
"Semangkanya  manis tidak bang?"
"Oh… manis" jawab pedang dengan mantap.
Tanpa pikir panjang pembeli itu langsung mengambil uang dari dompet dengan jumlah yang sesuai kesepakatan antar pembeli dan penjual. Pembeli kemudian bergegas pulang dengan membawa semangka yang dibelinya dengan mengendarai motor. Diperjalanan pulang, pembeli motornya oleng dan semangka itu jatuh, lalu semangka itu pecah.
Pembeli itu sangat marah ketika semangka yang dibelinya itu tidak sesuai dengan apa yang di inginkan. Lalu pembeli itu kembali kepada penjual dan berkata dengan nada marah.
"Abang itu gimana, kalau jualan itu yang bener jangan sampai menipu pembeli kayak gini!!!"
"Menipu gimana?" tanya penjual.
"Abang bilang  semangka merah, tapi semangka yang saya beli ternyata putih kemerahan!"
"Lhoh …, bapak membawanya dengan apa???" tanya si penjual tanpa merasa bersalah.
"Saya bawa dengan motor, lalu semangka itu jatuh, ternyata warnanya tidak merah, tapi putih kemerahan."
Pedagang tersebut dengan santainya menjawab,

"Bapak ni bagaimana. Coba bapak pikir, kalau bapak jatuh dari motor pucat tidak? pasti pucat kan? Apalagi semangka..."

Ini hanyalah fiktif dibuat hanya guyonan dan lucu-lucuan saja, terima kasih.


-=☺☺☺☺☺☺☺☺☺☺=-

Comments

Popular posts from this blog

Trik dan Tips Bermain BLACK PS2

HIDUP TAPI MATI

MAHALNYA HARGA SEBUAH KEPERCAYAAN