PENTINGNYA PERHATIAN ORANGTUA UNTUK ANAK
PENTINGNYA PERHATIAN
ORANGTUA UNTUK ANAK
Anak di zaman modern seperti
sekarang ini wajib di beri arahan secara extra. Karena semakin bertambahnya
umur seorang anak akan mempunyai rasa keingintahuan yang sangat tinggi dan
luas.
Dengan adanya teknologi yang sangat maju, dibutuhkan juga pengawasan yang extra untuk anak, serta perhatian yang cukup. Karena orang tua yang lalai tidak memperhatikan anaknya kemungkinan besar moral anak tersebut bisa rusak karena mudah terpengaruh dari pergaulan diluar yang bisa menjerumuskan.
Dengan adanya teknologi yang sangat maju, dibutuhkan juga pengawasan yang extra untuk anak, serta perhatian yang cukup. Karena orang tua yang lalai tidak memperhatikan anaknya kemungkinan besar moral anak tersebut bisa rusak karena mudah terpengaruh dari pergaulan diluar yang bisa menjerumuskan.
Hal yang harus di
lakukan orang tua terhadap anak :
·
Menjadikan diri sebagai tokoh idola bagi anak
·
Memberi dan mengembangkan kasih sayang
·
Memberi tauladan
·
Melibatkan diri dalam proses belajar anak
·
Mengajarkan pentingnya kejujuran
·
Mengajarkan sikap tanggung jawab
Sebagai orang tua harus
melatih anak supaya bisa bertanggung
jawab dengan apa yang mereka lakukan atau perbuat, dengan begitu anak akan menjadi
terbiasa untuk selalu bertanggung jawab dengan apa yang mereka lakukan.
Dan perlu diingat, jika
anak atau remaja kurang mendapatkan perhatian dari orang tua, besar kemungkinan
dia akan menjadi anak dan remaja yang temperamental. Maka dari itu sebagai orang
tua seharusnya memiliki kemampuan untuk memusatkan perhatian pada perilaku
positif serta tak lupa pada perilaku buruk anak.
Anak akan menghadapi bermacam-macam kesulitan dan
ketidakstabilan sosial ketika berada dalam lingkungan sosial. Sangat jelas, karena
mereka akan menghadapi berbagai macam karakter manusia dan beradat istiadatnya
yang berbeda, bahkan mereka juga akan menghadapi berbagai macam penyimpangan
perilaku. Oleh karena itu untuk menjaga mereka dari berbagai macam
penyimpangan, mereka membtutuhkan ciri-ciri kejiwaan dan moralitas, dan ini tentunya
tugas untuk orang tua yang harus menyiapkan fondasinya.
Beberapa Kesalahan Dalam
Mendidik Anak
Harapan orang tua
tentunya bisa mendidik anak dengan baik dan benar. Akan tetapi juga tidak
sedikit orang tua yang melakukan kesalahan dalam mendidik anaknya dan lalai
dalam memperhatikan anak, beberapa kesalahan dalam mendidik anak:
- Tidak adanya sikap saling percaya antara orangtua dan anak
- Memberikan kasih sayang yang berlebihan
- Menyerahkan tanggung jawab pendidikan anak kepada pegawai rumah tangga atau pengasuh.
- Membiarkan anak menjadi korban TV
- Kurangnya pengawasan untuk anak
- Tidak Konsisten
- Bersikap Berat Sebelah
Seharusnya orangtua ialah
model utama bagi anak, jika orangtua melakukan hal yang salah dalam mendidik
anak, maka anak akan memiliki perilaku yang salah. Orangtua seharusnya mengerti
dan tahu apa perannya dalam mendidik anak, agar dalam perkembangan perilaku
anak tidak menyimpang. Anak yang nakal dan tidak baik akan menjadi sorotan
untuk masyarakat, teman, dan gurunya. Orang lain pasti menganggap bahwa
anak menjadi seperti itu, karena kesalahan orangtua dalam mendidiknya.
Anak sangat membutuhkan
peranan orang tua sebagai pemimpin, penyemangat, memotivasi dan mendidik. Orang
tua harus tegas dan berwibawa di hadapan anak. Orang tua perlu meluangkan waktu
untuk bersama anak. Mengenali kemampuan anak, baik kemampuan kognitif,
keterampilan, perkembangan emosi, caranya berinteraksi dengan orang lain, dan juga
masalah-masalah khusus yang dihadapinya. Orang tua seharusnya menjadi model
dalam bergaul, beribadah, berkarya dan belajar. Beberapa kebiasaan yang bisa
menjadi kesalahan dalam mendidik harus ditinggalkan.
Ajarkan sopan santun,
tolong-menolong, saling berbagi, saling mengasihi, dan sikap toleransi kepada
sesama. Orangtua pasti tidak menginginkan anaknya berperilaku nakal dan negatif,
semua orangtua pasti menginginkan anaknya menjadi pribadi yang baik, oleh
karena itu orangtua dan para pendidik harus memberi contoh yang baik kepada
anak. Jika orangtua dan pendidik tidak baik dalam memberi contoh,bagaimana
nanti anak dan murid-muridnya, membekali anak ilmu agama karena agama adalah
dasar atau pondasi dalam menjalani kehidupan, mengajari mereka bersikap dan
berperilaku yang baik menurut agama, memperhatikan anak agar tidak salah dalam berteman.
Orangtua yang mendidik anaknya dengan baik dan memberikan contoh yang baik juga
maka anak tersebut akan tumbuh menjadi anak yang baik dan memiliki perilaku yang
positif.
Terima kasih sudah membaca, dan semoga bermanfaat.
-= ☺☺☺☺☺=-
Comments